Kalender Hijriah Global Tunggal
Kalender Hijriah Global Tunggal (KHGT) adalah sebuah sistem penanggalan Hijriyah yang bertujuan untuk menyatukan penentuan awal bulan Hijriah di seluruh dunia. Menurut KHGT, tanggal 1 Muharram atau hari raya lainnya akan jatuh pada tanggal yang sama di seluruh belahan bumi. Dalam hal ini tidak melihat daerah tertentu, karena sifatnya telah global. Namun tidak menutup kemungkinan bila dalam sebuah negara yang memiliki area daerah yang cukup luas, akanterjadi perbedaan waktu.Dari dokumen yang tersimpan, persoalan perbedaan waktu, terutama menentukan 1 syawal, telah ...