Oleh : Choli Fatul Nabila, S.Pd
Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) adalah organisasi yang berada di bawah naungan Muhammadiyah, salah satu organisasi Islam terbesar di Indonesia. IPM bertujuan untuk mengembangkan potensi pelajar melalui pendidikan, pembinaan karakter, dan aktivitas sosial. SMP Muhammadiyah 4 Yogyakarta pada tanggal 19-20 September 2024 telah melaksanakan kegiatan pemilu pemilihan ketua IPM periode 2024/2025 dengan 3 calon kandidat yang bersaing.
Kamis, 19 September 2024 hari pertama pelaksanaan pemilu IPM SMP Muhammadiyah 4 Yogyakarta dimulai dengan proses pemilu. Pelaksanaan pemilu ini juga merupakan salah satu rangkaian kegiatan P5 yang sudah dilaksanakan dari hari Selasa, 17 September 2024. Seluruh peserta didik dalam kegiatan ini berperan aktif dalam kepanitiaan KPPS pemilu IPM kali ini, setiap kelas akan dibagi menjadi dua kelompok TPS sebagai tempat pemungutan suara.
Adapun calon kandidat IPM pada periode ini adalah 1. Maulidia Ulfa & Siti Halimatus, 2. Alifia M. Medina & Siti Sakinah L, 3. Elrizky Arya D & Cintya Pranandira. Setiap kandidat memiliki kelebihan dan juga inovasi baru yang ingin mereka usung apabila dalam kepemimpinan mereka nantinya.
Pada hari yang sama sebelum pelaksanaan pengambilan hak suara, para kandidat juga melakukan orasi sebagai bentuk penyampaian visi dan misi yang akan mereka lakukan apa bila terpilih menjadi ketua dan wakil ketua IPM SMP Muhammadiyah 4 Yogyakarta periode 2024/2025. Orasi berlangsung dengan meriah dan juga semarak semangat peserta didik lainnya dalam mendukung setiap jagoan mereka masing-masing. Penerapan kegiatan ini diharapkan menjadi ajang bagi peserta didik untuk bijak dalam memilih calon pemimpin dimasa depan.
Jum’at, 20 September 2024 pelaksanaan perhitungan suara dilaksanakan dengan kemeriahan pendukung tiga calon kandidat IPM SMP Muhammadiyah 4 Yogyakarta periode 2024/2025. Saat proses penghitungan suara antusiasme juga tidak hanya dirasakan oleh seluruh peserta didik akan tetapi bapa/ibu guru staf dan karyawan juga turut serta merasakan dan memberikan euforia dalam kegiatan ini.
Rangkaian proses kegiatan pemilu IPM SMP Muhammadiyah 4 Yogyakarta periode 2024/2025 ini ditutup dengan kemenangkan kandidat 2 yaitu Alifia M. Medina dari kelas 8 ICT (Ketua) dan Siti Sakinah l dari kleas 7 ICT (Wakil Ketua) dengan perolehan suara 173 hak suarah yang sah. Selamat menjabat, dijabat, dan terjabat semoga menjadi pemimpin yang akhlakqul karimah serta amanah.
Leave a Comment